Review King of Phone: Nokia 3 Indonesia

Nokia 3 Indonesia
Nokia 3 Indonesia

Sempat hilang dari pasar teknologi dunia salah satu brand paling terkenal dan sempat merajai pasar gadget dunia kini kembali hadir dnegan wajah yang baru dan tentunya berbeda. Nokia yang dikenal dunia sebagai Brand paling terkenal pada awal 2000-an, pada tahun 2017 lalu merilis sebuah handphone Android yang diberi nama Nokia 3, seri lanjutan dari Nokia 2. Jika pada sebelum-sebelumnya nokia menggandeng Windows sebagai sistem operasi yang digunakan, kini nokia beralih ke Google dengan menggunakan sistem operasi Android. Di masa sekarang nampaknya Nokia menyadari bahwa masyarakat mulai beralih kepada Android yang notabene sudah bukan hal biasa lagi bagi masyarakat.

Berawal dari perjuangan untuk kembali berkecimpung dalam pasar teknologi yang kian ketat, nokia hadir dengan warna dan wajah baru, selepasnya dari Windows atau yang kita kenal dulu itu, Nokia disebut juga dengan Windows Phone, kini Nokia menawarkan sesuatu yang baru dengan Android One sebagai daya jualnya. Persaingan yang ketat memaksa nokia untuk kembali bekerja keras agar dikenal kembali oleh masyarakat. nah artikel ini sediktinya akan membahas mengenai Nokia 3 mulai dari bagaimana spesifikasinya sampai dengan harga dan saingannya di pasaran. oke kita mulai.

Spesifikasi Nokia 3 Indonesia
Spesifikasi Nokia 3 Indonesia

Spesifikasi Nokia 3


Kita mulai dengan spesifikasi dari Nokia 3, yang katanya, banyak orang menganggap bahwa handphone keluaran Nokia ini menjadi salah satu handphone yang cantik dan ditunggu pada awal perilisannya.

Nokia 3 yang rilis pada tahun 2017 ini dibekali dengan body yang mulus dan cantik. Dengan layar sekitar 5 Inci, untuk bagian depan Nokia mengklaim bahwa sudah terpasang layar Gorilla Glass, sehingga anti cacat akibat terkena goresan. Sementara itu dibagian belakang nokia 3 di bekali oleh polikarbonat, meski tidak sebagus handphone-handphone android produk china yang dilapisi oleh alumunium pada bagian belakang, namun nokia tetap "pede" untuk bersaing di pasar teknologi. Selanjutnya pada bagian sistem operasi, Nokia 3 sudah menggunakan android one, yang mana tidak semua brand terkenal mempunyai akses untuk mendapatkan lisensi android one. 

Pada bagian Ram dan penympanan, nokia 3 menggunakan Ram sebesar 2Gb, dan penyimpanan Internal sebesar 16Gb, meski hanya di bekali oleh Ram 2Gb, karena nokia memiliki akses dengan android one, sehingga pada saat mengoperasikan handphone, kamu tidak akan merasa bahwa handphone nokia mu lambat. Android murni yang diberikan oleh Google kepada nokia, membuat kamu leluasa untuk menggunakan hp mu tanpa takut macet. Disediakan pula slot dual Simcard dan satu slot Memorycard. 

Sementara itu pada bagian prosesor nokia 3 dilengkapi dengan Mediatek MT6737 Quad-core 1.4GHZ Cortex-A53. Sedikitnya mungkin mengecewakan bagi kamu, dengan prosesor Mediatek yang terkenal mudah panas pada handphone, namun tenang dulu, meski dengan prosesor jenis ini, masih bisa digunakan untuk bermain game apalagi bagi kamu yang gamers, game-game yang compatible sampai saat ini seperti PUBG, Mobile Legend, dan lain-lain.

Kabar baiknya dari Nokia untuk kamu adalah sistem android yang terus akan diupdate selama 2 tahun penggunaan, sampai saat ini yang terbaru andorid 9 atau Pie, kamu masih bisa mendapatkannya serta adanya update patch keamanan setiap bulannya. 

Untuk eksternalnya seperti kamera, Nokia 3 memiliki kamera depan dengan ukuran 8Mp, dan belakang 8Mp, kurang disarankan jika memotret pada malam hari, karena kamera Nokia 3 masih belum support terhadap pencahayaan yang minim. 
Untuk varian warnanya, Nokia 3 tersedia dengan warna mate, Silver dan Blue.

Spesifikasi Nokia 3 Indonesia
Spesifikasi Nokia 3 Indonesia


Harga Nokia 3


Berdasarkan pada spesifikasi Nokia 3 diatas, harga di Indonesia untuk nokia seri ini dibandrol dengan harga 1.5Jt-an, terbilang cocok untuk spesfikasi seperti tertera di atas. 


Blogger
Disqus

No comments